Apa itu
Pangan B2SA?
Pangan B2SA atau yang kepanjangannya
Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman adalah aneka ragam bahan pangan, baik
sumber karbohidrat, protein, maupun vitamin & mineral; yang bila dikonsumsi
dalam jumlah berimbang dapat memenuhi kecukupan gizi yang dianjurkan, dan aman
bagi tubuh.
Mengapa Harus
B2SA?
·
Tidak ada satupun jenis pangan yang mengandung zat gizi lengkap yang
dibutuhkan oleh tubuh.
·
Manusia membutuhkan lebih kurang 45 jenis zat gizi (karbohidrat, protein,
lemak, vitamin, mineral dan air) dalam jumlah cukup dari berbagai jenis makanan
untuk hidup sehat, aktif dan produktif.
Gizi Baik =
Gizi Seimbang
(Asupan zat gizi = kebutuhan zat gizi)
Prinsip
Pangan B2SA
Beragam: mengkonsumsi pangan dari
berbagai jenis untuk memenuhi kebutuhan gizi. Semakin beragam semakin lengkap
kandungan gizinya.
Bergizi: mengandung zat gizi makro
(karbohidrat, protein, lemak) dan mikro (vitamin dan mineral).
Seimbang: jumlah yang dikonsumsi sesuai
kebutuhan (dipengaruhi umur, jenis kelamin, aktivitas, berat badan, kondisi
fisiologi), seimbang antar kelompok pangan (pangan pokok, lauk pauk, sayur dan
buah) & antar waktu makan.
Aman: bebas dari bahaya kimia (bahan
tambahan pangan yang salah), fisik, dan mikrobiologi.
Pangan Sumber
Karbohidrat
1. Jagung
·
Betakaroten (vit. A)
·
Antioksidan
2. Singkong
·
IG (indeks glikemik) rendah, tidak mengandung gluten
·
Cocok bagi penderita diabetes.
3. Ubi jalar
·
Mencegah penyakit jantung, kanker, stroke dan penuaan dini.
4. Ganyong
·
Kaya karbohidrat (pati), kalsium dan fosfor.
·
Baik untuk makanan bayi atau orang sakit.
5. Sagu
·
IG rendah.
·
Mencegah sembelit & resiko kanker usus.
6. Cantel
·
Kaya amilopektin & serat.
·
Baik untuk penderita diabetes dan kolesterol.
Pangan Sumber
Protein
1.Tempe
·
Kaya protein, serat, Ca, Fe, Zan, vit B kompleks, isoflavon dan genestein,
asam lemak tak jenuh, dan antioksidan.
·
Untuk awet muda, mencegah kanker, anemia, osteoporosis, hipertensi.
2.Kacang hijau
·
Kaya serat, vit A, B1, B2, P, Ca, Fe, Mn.
·
Menurunkan kolesterol, IG rendah, baik untuk penderita diabetes dan
obesitas.
3.Kacang koro
·
Kaya asam amino.
·
IG rendah, dapat menurunkan 21,89% kadar gula darah dalam 4 minggu.
Pangan Sumber
Vitamin dan Mineral
1.Bayam
·
Kaya vit A, C, B2, folat dan mineral (mangan, magnesium, besi, kalsium dan
kalium).
·
Mencegah anemia, diabetes, hipertensi, serta meningkatkan kekebalan tubuh.
2.Pare
·
Kaya vitamin dan mineral.
·
Kontrasepsi alami, obat diabetes, penyakit kulit dan HIV.
3.Labu siam
·
Kaya serat
·
Aman untuk lambung, menurunkan tekanan darah tinggi.
4.Daun kelor
·
Protein = 2 x telur
·
Serat = 15 x gandum
·
Vit. B2 = 30 x almond
·
Vit C = 4 x jeruk
·
Vit A = 11 x wortel
·
Kalsium = 17 x susu
·
Zat besi = 26 x bayam
·
Vit B1 = 5 x kacang merah
·
Kalium = 18 x pisang.
5.Pisang
·
Kaya vitamin A dan C, kalsium, fosfor
·
Obat luka lambung, menjaga kesehatan jantung, kulit, menurunkan kolesterol
dan Kaya serat, vitamin B & C
·
Meningkatkan daya tahan tubuh, memperlambat penuaan dan melancarkan pencernaan.
6.Alpukat
·
Kaya asam oleat, vit E, filat, kalium, fitosterol dan serat
·
Mencegah diabetes dan stroke, mengurangi peradangan sendi dan menyehatkan
kulit.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar